Sabtu, 06 Februari 2010

Kondisi di Airport Cengkareng


menunggu d cgk
Originally uploaded by Jack Febrian Rusdi
Menunggu adalah suatu hal yang membosankan. Namun untuk beberapa prosesi masal dan mungkin mempertimbangkan tingkat keamanan dalam masalah penjadwalan, maka beberapa prosesi dilakukan lebih awal, sehingga risikonya adalah terjadi waktu tunggu bagi para jemaah.
Sifat cuek memang mulai dibutuhkan di sini. Karena jadwal umumnya jemaah sudah sampai di Airport sekitar 6 jam sebelum waktu pemberangkatan. Di Airport Cengkareng disediakan ruang tunggu yang luas, baik berupa kursi, ataupun berupa hall dengan bentangan karpet. Sehingga bagi yang mau tidur-tiduran dapat merebahkan dirinya di sana.
Di samping itu, di Bandara ini juga tersedia kantin kecil, harga jual mereka mendekati harga jual umum di lapangan. Misalnya secangkir kopi hanya dijual sekitar 5 ribu rupiah. Jauh lebih murah bila dibandingkan dengan wisma haji bekasi.
Air minum pun cukup tersedia di sini, gratis. Jadi ingat banyak calon jemaah haji yang membuang minuman mereka dari berbagai merk pada saat pemeriksaan tadi, karena ada aturan tidak boleh membawa cairan lebih dari 100ml, 100ml itu kira-kira kurang dari setengahnya air minum mineral gelas plastik.
Di sini disediakan beberapa televisi yang menayangkan informasi-informasi haji yang diperlukan oleh jamaah nantinya dalam melaksanakan ibadah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar